Latar Belakang Suksesi kepemimpinan dalam suatu organisasi formal maupun nonformal merupakan suatu kebutuhan yang mendasar sehingga roda organisasi bisa berjalan dan berputar sesuai dengan Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD/ART). Terhentinya suksesi kepemimpinan akan berimbas dan berdampak luas terhadap iklim dan kinerja yang telah direncanakan. OSIS SMP Negeri 1 Demak sebagai salah satu organisasi intrakurikuler dalam sebuah lembaga formal mewadahi seluruh kreativitas siswa yang tersebar dalam berbagai jenis ekstrakurikuler. Salah satu langkah yang diambil untuk mempersiapkan kader-kader pemimpin yang handal, professional dan berpikir maju adalah dengan mengadakan suatu bentuk kegiatan yang diberi nama Latihan Dasar Kepemimpinan Sekolah (LDKS). Dengan kegiatan ini diharapkan akan terbentuk dan terciptanya seorang kader pemimpin yang mampu menjadi penggerak, motor dan motivator bagi teman – temannya, sehingga peranan kepemimpinan mampu mendinamiskan organisasi dalam mencapai tujuan. Latihan Dasar Kepemimpinan Sekolah (LDKS) dilaksanakan di Bumi Pekemahan Pijar Park Kecamatan Dawe Kabupaten Kudus pada tanggal 25 Februari 2023 yang diikuti oleh calon pengurus OSIS periode 2023 – 2024.
![]() |
![]() |